Libra (September 23 - October 22)
Karakter umum:
Anak Libra dikaruniai paras yang rupawan. Ia juga tak lupa menyunggingkan senyum kalau didekati. Bila sudah dapat berbicara, maka ia akan berceloteh dengan lucu dan menggemaskan. Ia memang bisa menarik perhatian setiap orang karena kemampuan komunikasinya itu. Tapi, hati-hati, sewaktu-waktu ia juga sennag memberontak pada aturan-aturan tertentu.
Kedisiplinan harus mulai diajarkan dari kecil, supaya anak Libra tidak terlanjur berpikir bahwa kebebasan adalah haknya pribadi. Namun, daripada dimarahi, lebih baik ia diajak berbicara dengan tenang, diperlakukan seperti orang yang sudah lebih besar atau dewasa. Dengan bakatnya berkomunikasi atau di bidang seni, Anda tinggal mengarahkan dengan membelikan mainan alat-alat tulis atau alat-alat gambar.
Shio
Th 2001 = Shio ular
Karakter umum:
Buah hati bunda yang bershio ular ini memiliki perasaan yang peka
dan mendalam. Ia akan langsung menangis bila ada hal yang tidak nyaman, jadi
Anda harus siaga memeluk dan menenangkannya. Kesensitifitasannya membuat ia mengingat
segala hal yang terjadi dalam hidupnya. Kadang-kadang, ia juga bisa mendendam.
Untuk itu, hindari bertengkar di depan anak Anda atau memarahinya dengan
kata-kata yang menjatuhkan. Si kecil benci kalau gagal melakukan sesuatu dan
memiliki keragu-raguan tentang penilaian orang lain dan lebih suka bergantung
pada dirinya sendiri. Anak kelahiran shio ular memiliki watak egois dan sedikit
pelit. Maka jangan heran jika ia sulit berbagi dengan oranglain, meskipun pada
dasarnya sifat anak Anda ini lembut.
Zodiak
Capricorn (December 22 - January 19)
Karakter umum:
Anak Capricorn umumnya lebih dewasa dibanding kawan sebayanya. Kalau diajak ngobrol dengan babytalk yang keterlaluan, belum tentu ia senang, lho. Maklum, bawaannya memang lebih serius ketimbang anak-anak lain. Tapi, biarpun tergolong serius, sebetulnya dia juga punya rasa humor yang tinggi kelak. Asal, humornya pun penuh selera. Di sisi lain, dia memang anak yang didambakan setiap orangtua. Habis, kepribadiannya mengagumkan sih, adil dan bertanggung jawab. Selain itu, ia juga dermawan tapi pandai mengelola uang.
Saran:
Agar ayah dan ibu dari anak Capricorn bisa lebih memahami anaknya, sentuhlah anak Anda dengan perlahan. Ia tidak terlalu suka dimanjakan, namun ia senang sentuhan yang sifatnya personal. Ajak dia untuk lebih terbuka dalam mengemukakan perasaan dan pikirannya. Karena itu, jangan terlalu repot dengan aturan ini dan itu. Sebab, setiap aturan malah akan membuat ia tampak semakin?jauh?. Sebaliknya, bila diberi kebebasan, ia akan menjalankannya dengan bertanggung jawab dan disiplin. Agar ia juga biasa mengungkap rasa senang atau sayang, ajari dia membuat kartu ulang tahun untuk sahabat, orangtua, atau gurunya.
Shio
Th 2005 = Shio ayam
Karakter umum:
Si kecil yang lahir di tahun ayam adalah pemikir yang mendalam dan
berbakat. Sangat menyukai aktivitas yang menyibukan dan mengeluarkan semua
kemampuan yang ia miliki dalam melaksanakan sesuatu. Tapi sekalinya gagal
mereka akan merasa sangat kecewa. Anak yang lahir di tahun ayam sering kali
agak sulit mempunyai hubungan dengan orang lain. Si kecil selalu berpikir
mereka benar dan biasanya lebih suka menyendiri meskipun kelihatannya mereka
sangat suka berpetualang. Selain itu juga sangat moody. Terkadang juga bisa
menjadi egois dan terlalu blak-blakan. Buah hati bunda ini juga sangat
pemberani dan menarik lho.