Cari Postingan

Terjemahkan Blog dengan klik bendera yang ada dibawah ini :

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

From Borneo to Hawaii

From Borneo to Hawaii
Penulis : Erda R Asyira 
ISBN : 9786027640153
Spesifikasi : 14x20cm
Tahun Terbit : Juni 2012
Penerbit : DIVA

Hajra kembali menghela napas. Kali ini, seolah ada serat-serat lembut di hatinya. Untuk sesaat, berbagai pertimbangan berkelebat di benaknya. Menikah di Amerika? Tinggal di sini? Mungkin akan sangat menyenangkan menikah dengan Josh yang berkecukupan, populer, dan tampan. Apa yang kurang? Tapi, apakah ini yang ia cita-citakan? 
***

Bentangan Hawaii–Indonesia membuat ikatan yang terjalin antara Hajra dan Mizan mengendur. Mizan pun terpaksa memenuhi permintaan ibunya untuk menikah dengan gadis lain, meninggalkan Hajra yang terluka. Pertemuannya dengan Joshua tidak hanya mencairkan kebekuan hatinya, melainkan juga menyeret Hajra ke dalam putaran konflik antara Joshua dan ayahnya mengenai proyek pembangunan Dream Land dan perjuangan menyelamatkan lingkungan.

Meski Hawaii telah membuka cakrawalanya tentang beragam budaya dan kepercayaan yang jauh berbeda dengan keyakinannya selama ini, hati Hajra masih bimbang. Dan, lamaran Joshua pun membawanya ke persimpangan dilematis antara menjadi istri lelaki yang telah membuntutinya sejak tahun pertamanya di Hawaii itu dan bersikap liberal atau menolaknya dan mempertahankan kepercayaannya. 
  
Akankah Hajra menerima pinangan Joshua? Mampukah jarak mempertahankan rasa yang ada? Bagaimana akhir kisah cinta sepasang insan yang terhalang perbedaan benua, budaya, dan agama ini? Hutan Borneo menjadi pembuktian bahwa ketika sebuah hubungan tak bisa bersatu karena perbedaan yang merenggangi, love will find its own way. 

Aku menyadari, menjagamu dalam nyata jauh lebih sulit dari menjaga bayanganmu. Namun, menjagamu dalam nyata adalah hal terindah yang pernah kurasakan dalam hidup.