Cari Postingan

Terjemahkan Blog dengan klik bendera yang ada dibawah ini :

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Lelah dan Indahnya menjadi Ibu"


“Apa yang aku alami demi anak-anakku terkadang melelahkan dan membuat geregetan,
tetapi itulah yang membuat nikmatnya menjadi ibu mempunyai nilai yang indah”

"Selalu saja kakak yang harus mengalah, mesti kakak lagi yang disalahkan...", ucap putriku sambil berlalu.

"kakak jahat... kakak jelek... .", ucap putraku sambil menangis

Perselisihan kakak dan adiknya  ibarat Tom dan Jerry, tokoh kartun kesayangan mereka.
kadang berbaikan kadang bermusuhan...namanya juga anak-anak
Kalo sudah seperti ini ibunya ngelus dada ayahnya yang menjadi hakim pengambil keputusan
gak kebayang,  tanpa mereka rumah ini tentu menjadi sunyi....

“Menjadi seorang Ibu sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi ibu yang sejati bisa mengatasi cobaan itu”
"Walau terkadang perasaan Lelahnya Menjadi Ibu menghampiriku"
“Menjadi Ibu yang bijak tidak terjalin secara otomatis tetapi membutuhkan proses yang panjang
seperti besi menajamkan besi, demikianlah seorang ibu menajamkan kasih sayangnya”
“Menjadi seorang Ibu diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian”
“Seorang Anak tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru karena kasih seorang Anak memberanikan diri tuk menegur apa adanya”
“Seorang Ibut tidak pernah membungkus amarah dengan kebencian, tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan dengan tujuan anak-anaknya mau berubah”
“Semua orang pasti membutuhkan kasih ibu yang sejati, namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya. Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya menjadi ibu, namun ada juga yang begitu hancur karena lelah menghadapi tingkah polah anak-anaknya”
“Menjadi Ibu sejati lebih berharga dari seorang ibu yang mementingkan diri sendiri”
“Dalam masa kejayaan, kesengsaraan, keluarga slalu bersama kita. Ingatlah kapan terakhir kali anda berada dalam kesulitan. Siapa yang berada di samping anda??. Siapa yang mengasihi anda saat anda merasa tidak dicintai??”,
“Siapa yang ingin bersama anda pada saat tiada satupun yang dapat anda berikan??.
Merekalah Keluarga kita suami dan anak-anak”
“Hargai dan peliharalah selalu kasih sayang mereka. Karena seorang ibu bisa lebih dekat dengan suami dan anak-anaknya dari pada saudaranya sendiri”
"Keluarga kita tak ubahnya sebuah  atmosfer
Yang melindungi semua makhluk di bumi, Dengan meredam sebuah energi besar
Menjadi sumber dari segala kehidupan

Suamiku... Anak-anakku

Tiada mutiara sebening cinta.. ,  
Tiada sutra sehalus kasih sayang..
Tiada embun sesuci ketulusan hati   
Dan tiada hubungan seindah kasih sayang seorang ibu...
 
Ibu bukanlah MATEMATIKA yang dapat dihitung nilainya..
Ibu bukanlah EKONOMI   yang mengharapkan materi..
Ibu bukanlah PPKN yang dituntut oleh undang-undang..

Tetapi Seorang Ibu adalah SEJARAH yang dapat dikenang sepanjang masa..
dalam kehidupan kalian dunia dan akhirat.....


Lelah dan Indahnya Ibu 
menjadi seorang Istri 
dan 
seorang Ibu buat kalian.
I Love You

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.